Tingkatkan Pemasaran Hasil Bumi Lewat Media Online - Soeara Moeria

Breaking

Sabtu, 14 Agustus 2021

Tingkatkan Pemasaran Hasil Bumi Lewat Media Online

Mahasiswa KSM Unisma berbincang dengan petani jeruk.

Malang, soearamoeria.com – Kandidat Sarjana Mengabdi (KSM) Tematik Universitas Islam Malang (Unisma) tahun 2021 Desa Selorejo Kecamatan Dau Kabupaten Malang menggelar giat edukasi untuk meningkatkan pemasaran hasil bumi. 


Koordinator KSM Tematik Unisma Desa Selorejo, Muhammad Nasyith Asta Kinarya mengatakan langkah-langkah yang ditempuh yakni pertemuan dengan Ketua Bumdes. 


“Pertemuan kedua presentasi bisnis plan mengenai proses digitalisasi pemasaran hasil bumi. Yang akan kita laksanakan pembuatan media online seperti Instagram, tik tok, facebook, dan media sosial yang lain. Tujuannya mengenalkan produk dan potensi yang ada di Selorejo” katanya, Senin (14/8/2021).   

  

Nasyith mengatakan di era digital seperti sekarang ini media sosial atau marketplace memberikan pengaruh yang luar biasa terhadap masyarakat termasuk konsumen atau produsen.


Jika produsen atau penjual tidak mampu mengikuti perkembangan era digital, maka penjualan atau pemanfaatan produk akan semakin turun. “Oleh karena itu lewat giat edukasi ini kami berupaya memberikan edukasi tentang bagaimana menggunakan pasar digital untuk meningkatkan penjualan atau pemanfaatan agar lebih baik,” pungkasnya. (sm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar