![]() |
Fandy Aditya, penjual plakat dan piala. |
Bermula sering dipesani sekolah di Jepara
untuk membuat piala, Afandi, warga desa/ kecamatan Tahunan kabupaten Jepara setahunan
ini menekuni usaha tersebut. Tak hanya piala, kini dia merambah menerima vandel
atau plakat. Bahannya dari kayu, marmer, acliric, resin maupun bahan lain.
Jika awal mulai dipesan, piala dibelinya dari
toko-toko yang tak jauh dari kediamannya. Saat ini bahan dasar dari kayu dibelinya
dari Jepara. Adapun bahan marmer, piala, vandel diambil langsung dari Tulungagung (Jawa Timur). Dan bahan piala
juga ada yang dibeli dari Kudus dan Semarang.
Harganya beragam. “Harga piala mulai
Rp.60.000 per set (3 piala) – ratusan ribu rupiah. Murah dan mahalnya
tergantung bentuk dan bahan,” terangnya saat ditemui di kediamannya, Sabtu
(28/7/2018) kemarin.
Untuk vandel lanjutnya mulai Rp. 20.000 –
ratusan ribu tergantung jenis, bentuk dan tingkat kerumitan. Pria yang punya
nama beken Fandy Aditya itu juga menerima pesanan vandel custom,
yang bentuknya sesuai keinginan pembeli. Pihaknya juga mengaku beberapa jenis
piala dan vandel yang ia jual ada yang harganya lebih murah dari daerah lain.
Anak ketiga dari 5 bersaudara ini membeberkan
untuk piala sehari sudah bisa langsung jadi. Sedangkan untuk plakat atau vandel
maksimal sepekan baru jadi.
Pemesan produknya setahunan ini lebih
didominasi dari media online. Baik dari Instagram, Facebook dan Whatapps.
Beberapa daerah yang sudah memesan kepadanya ada dari Jepara, Kudus, Pati,
Rembang, Pekalongan, Klaten, Malang, Surabaya dan Bali.
Untuk pemesan dari lokal, misalnya, Abdul
Jamal, Carik Desa Troso Kecamatan Pecangaan Jepara dalam rangka memeriahkan
Festival Troso 2018 memesan 11 set piala serta 1 set vandel.
“Mereka (pemesan, red.) dari lembaga
pendidikan, organisasi, kampus, pemerintahan maupun individu. Pesanan itu ada
yang untuk hadiah, seminar, wisuda, ultah maupun untuk keperluan yang
lain,” tambah putra pasangan Surani (almarhum) – Hj. Surani ini.
Jika dikalkulasi setahunan ini sudah ada
ribuan piala dan vandel terjual. Saben pekan ada pemesan. Untuk bulan
ini sudah ada pemesan lebih dari 50 set.
Menjelang datangnya bulan Agustus ini di mana
di kampung-kampung sering diadakan perlombaaan dan event pihaknya bisa
menarjetkan total penjualan 60 hingga 70
set.
Ia yang tinggal di Dukuh Bendansari Desa/
Kecamatan Tahunan RT. 2 RW. 2 Jepara semestinya sudah berencana promo ke
lembaga-lembaga. Namun hal itu belum terwujud karena pemesan sudah datang
dengan sendirinya.
Fandy menamai usahanya Media Pratama, Jual
Plakat dan Piala itu mengaku harus mengeluarkan banyak modal untuk membeli
bahan. Namun saat disemangati ibunya, Hj. Surani, modal besar tak masalah asal
mau bersaing dengan penjual yang lain InsyaAllah usaha lancar.
Makanya dia juga melayani pembelian spare
part piala, pembelian grosir, eceran, reseller, maupun dropship.
(sm)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar