Jepara, SoearaMoeria.Com
Dua artis ibu kota, Sandy Tumiwa dan Novi KDI hadir
dalam kegiatan Dolan Bareng Anak Yatim/ Piatu yang diselenggarakan oleh
obyek wisata Jepara Our Land Park (JOP) desa Mororejo kecamatan Mlonggo
kabupaten Jepara, Sabtu (23/09/2017) kemarin.
Siang itu, artis yang pernah melejit di serial Ada
Apa dengan Cinta itu mengajak ratusan anak yatim piatu untuk bersama-sama
melantunkan shalawat Padhang Bulan karya Habib Luthfi diiringi hadrah Al-Aasyiqin
dari Mlonggo Jepara.
Duet bareng Novi, artis 35 tahun itu dengan fasih
melantukan syiir karya salah satu guru spiritualnya Habib Luthfi.
Situs Tempo.Co, 25 September 2014 lalu
menyebutkan sejak dirinya menjadi muallaf pria kelahiran 1982 itu langsung
bergaul dengan beberapa tokoh agama di antaranya Habib Luthfi.
Usai ceramah dan bershalawat, Sandy menjelaskan bahwa
dirinya mengenal syiir Padhang Bulan saat hadir di kediaman Habib awal mula
masuk Islam.
“Saya mulai kenal lagu Padhang Bulan sejak tahun 2014
saat hadir di kediaman Habib Luthfi. Jika ada kesempatan saya ikut Kliwonan,”
terangnya usai kegiatan.
Dalam ceramahnya kepada anak-anak ia bisa masuk Islam
lantaran wasilah (perantara) seorang Ibu. Di samping itu ia juga menjelaskan
orang bisa bahagia jika adab dan akhlaknya baik.
Sebelum Sandi tampil, Novi KDI juga membawakan
beberapa lagu dan shalawat di antaranya Bunda dan Cinta dalam Istikharah.
Owner JOP, Ahmad Turmuzi mengungkapkan hadirnya Sandi
dan Novi dalam rangka menghibur dan mengajak bermain anak yatim piatu. “ini
wujud dari JOP berbagi. Meski yang diberikan kepada anak-anak tidak seberapa
tapi ini merupakan perhatian dan kasih sayang dari JOP dan mas Sandi,” tutur
Turmuzi.
Kiai Ahmad Rofiq, Wakil Ketua NU Ranting Sekuro,
Mlonggo Jepara dalam doanya memohon agar JOP semakin dikenal masyarakat luas.
“Juga karier mas Sandi dan Mbak Novi di dunia entertainment semakin
cemerlang,” doa Kiai Rofiq yang juga Wakil Ketua PC GP Ansor Jepara ini.
Di akhir kegiatan ratusan anak yatim dan piatu dari
kecamatan Jepara dan Donorojo memperoleh santunan dari JOP. (sm)