Warga NU Jateng, Jangan Salah Pilih, Ayo Dukung Gerakan Sekolah di LP Ma'arif! - Soeara Moeria

Breaking

Jumat, 16 Juni 2023

Warga NU Jateng, Jangan Salah Pilih, Ayo Dukung Gerakan Sekolah di LP Ma'arif!

Ajakan Ketua LP Ma'arif NU Jateng. 

Semarang, soearamoeria.com - Anda warga NU. Punya putra - putri yang hendak melanjutkan studi. Jangan salah pilih ya. Mari dukung program LP Ma'arif NU Jateng untuk menyekolahkan putra-putri di Ma'arif. 


Sebagaimana dilansir dari simnu.id madrasah dan sekolah yang bernaung di bawah LP Ma'arif NU Jateng untuk MI/SD sejumlah 1882, MTs/SMP berjumlah 864, dan MA/SMA/SMK sebanyak 564. 


Ribuan sekolah dan madrasah tersebut tidak kalah jika dibanding lembaga dikelola yang lain baik segi kuantitas maupun kualitas. 


Sebagai orang tua apalagi warga NU mesti sadar dengan menyekolahkan di lembaga Ma'arif berarti menyelamatkan akidah generasi aswaja an nahdliyah. 


Belum tentu dengan menyekolahkan ke lembaga sebelah, tradisi-tradisi yang dilanggengkan selama ini malah kelak dibid'ahkan, dikafirkan, oleh putra-putri kita sendiri. Nauzubillah. 


Menurut Ketua LP Ma'arif PWNU Jateng, R. Andi Irawan mengatakan madrasah atau sekolah Ma'arif adalah pilihan tepat sebagai tempat belajar warga NU. 


"Selain berkah InsyaAllah outputnya menjadi manusia yang bener, pinter, terampil, dan moderat sesuai ajaran ahlus sunnah waljamaah," tandasnya. 


Sementara itu, Ketua PWNU Jateng KH Mohamad Muzamil menyatakan bagian dari khidmah di NU adalah memasukkan putra dan putrinya di madrasah atau sekolah Ma'arif. 


"InsyaAllah lebih manfaat dan barokah dunia dan akhirat," pungkasnya. (sm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar