TNI Polri Siap Amankan Pilkada Serentak 2020 - Soeara Moeria

Breaking

Sabtu, 07 Maret 2020

TNI Polri Siap Amankan Pilkada Serentak 2020

Abdul Kholik (DPD RI) dan Mayjend Effendi (Pangdam IV Diponegoro).
Semarang, soearamoeria.com - Wakil Ketua Komite I DPD RI - Anggota MPR RI, Dr. Abdul Kholik, S.H., M.Si. yang berasal dari Daerah Pemilihan Jawa Tengah melaksanakan reses di Kodam IV Diponegoro. 

Kholik diterima langsung oleh Pangdam IV Diponegoro, Mayor Jenderal Mochamad Effendi, Asisten Intel Kolonel Wiratno, S.H., Asisten Teritorial, Kolonel Jaelan. 

Menurut Pangdam, TNI bersama Polri telah melaksanakan Rapat Pimpinan pada 24 Januari 2020 dalam menghadapi Pilkada serentak 2020 di 6 Provinsi. Bahkan pihaknya juga telah melaksanakan Rakor Pimpinan tingkat Provinsi di Solo, tidak hanya TNI dan Polri, namun juga KPU dan Bawaslu. 

Kesiapan Pengamanan Pilkada serentak di 21 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah menjadi penting karena Pemilu 2019 sudah nyata perpecahannya. 

“Jateng yang dikenal sebagai Provinsi yang aman dan nyaman jangan sampai lengah dan kemudian muncul konflik di tengah masyarakat,” tegas Kholik. 
Pangdam menyatakan bahwa TNI selama ini sdh memback up Polri dalam rangka pengamanan, setiap Operasi Cipta Kondisi yang dilaksanakan oleh Polri, TNI sudah mulai dilibatkan. (sm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar