![]() |
Menyimak pengumuman dari Bawaslu Provinsi. (Foto: Ist.) |
Ketua Bawaslu Jepara Sujiantoko menyampaikan selamat dan sukses kepada seluruh pimpinan dan jajaran Bawaslu Jepara atas perolehan Penghargaan Buku Sejarah Pengawasan Pemilu Terbaik dan Film Pendek Penanganan Pelanggaran Terbaik. Hal ini merupakan kado indah bagi Bawaslu Jepara di HUT Bawaslu Jepara sekaligus di momen kemerdekan RI. “Kita patut mengucapkan syukur atas 2 penghargaan dari Bawaslu Jateng," kata Sujiantoko.
ia menambahkan raihan prestasi ini merupakan motivasi Bawaslu Jepara agar lebih semangat berkarya. Hal tersebut merupakan bonus kinerja agar memotivasi dalam meningkatkan kerja-kerja pengawasan.
Mendapatkan kabar penghargaan anggota Bawaslu Jepara Arifin turut bahagia dengan pencapaian tersebut. Menurutnya itu tidak terlepas berbagai riset dan proses penulisan hingga percetakan yang dilakukan pimpinan dan jajaran sekretariat.
![]() |
Dunduman, film pendek karya Bawaslu Jepara. |
Kegembiraan juga dinyatakan oleh Kordiv Penanganan Pelanggaran Kunjariyanto. Kado istimewa atas hasil Film berjudul “Dunduman”. Kunjariyanto mengajak masyarakat untuk menonton film ini. Pasalnya film yang memberikan pemahaman pada masyarakat apabila terdapat pelanggaran Pemilu. Di dalamnya masyarakat dapat mengetahui tata cara melakukan pelaporan ke Bawaslu. Dengan adanya film tersebut partisipasi masyarakat dalam pengawasan dan penanganan pelanggaran.
"Masyarakat perlu menonton lewat YouTube Bawaslu sebagai edukasi masyarakat dalam melaporkan dugaan pelanggaran," pungkas Kunjariyanto. (ip)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar